PELABUHAN PETI KEMAS DEPAPRE, HABISKAN DANA 1 TRILIUN

Pembangunan pelabuhan peti kemas di darah Depapre, Kabupaten Jayapura diprediksi bakal habiskan dana sebesar Rp 1 triliun. Dimana pembangunan ini didukung oleh tiga pihak, yakni Kementerian Perhubungan, Pemerintah Provinsi Papua dan Kabupaten Jayapura.

“Pembangunan pelabuhan peti kemas sesuai dengan target Kementerian Perhubungan akan rampung pada 2014 mendatang,” kata Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Papua, Bambang Siswanto kepada wartawan, di Jayapura, Rabu (15/5).
Dia menjelaskan, terkait dengan pembebasan lokasi pembangunan, menjadi tanggung jawab dari pemerintah Kabupaten Jayapura. Sedangkan pembangunan kontruksinya Kementerian Perhubungan dan Pemerintah provinsi Papua. “Anggaran pembangunan untuk 2013, kurang lebih Rp40 miliar, dan sekarang masih dalam tahap penimbunan jadi diperkirakan bisa menelan dana hingga Rp1 triliun,” ujarnya.

Menurut Dia, pembangunan pelabuhan peti kemas ini, pihaknya juga melakukan koordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum, sehingga jalan menuju pelabuhan bisa dibangun, agar ketika pelabuhan selesai jalan pun selesai. “Kami tentu melakukan koordinasi dengan pihak PU, hal itu dilakukan agar jalan bisa dibangun juga. Itu harapan kami, agar ketika pelabuhan ini dioperasikan tidak ada kendala lagi di jalan,” jelasnya.
Sebelumnya, Menteri Perhubungan Manggindaan mengatakan, pembangunan infrastruktur di Papua akan mendapat dukungan dari Pemerintah. Khususnya untuk pembangunan bandara di Wamena dan Pelabuhan peti kemas di Depapre. “Anggarannya sudah ada dan tinggal dikerjakan saja. Dimana anggaran yang disediakan untuk pembangunan bandara Wamena dan Pelabuhan peti kemas. Dengan begitu, pembangunannya juga bisa secepatnya selesai, karena itu merupakan kebutuhan daerah ini. Saya pikir pelabuhan Depapre yang akan digunakan untuk peti kemas sangat strategis, sebab pelabuhan yang ada di Jayapura saat ini sudah tidak memungkinkan lagi untuk diperluas,” katanya. (Jubi/Alex)

Source: http://tabloidjubi.com/2013/05/15/pelabuhan-peti-kemas-depapre-habiskan-dana-1-triliun/

Comments

Popular posts from this blog

Masalah Logistik Sangat Kompleks

Analisis Lokasi Pengembangan dan Pembangunan Pelabuhan Di Indonesia berdasarkan Planning and Market Get A Way

10 Perusahaan Pelayaran Pengiriman Container Terbesar di Dunia